Berita Daerah
Plt.Kadis PUPR Yohanis Momot,ST.MT Menyimpan Bakat Terpendam
Kemerdekaan Republik Indonesia Ke- 77 Tahun, diisi oleh serangkaian kegiatan, diantaranya Perlombaan Bola Volly Indor dan Volly Pantai yang diselenggarakan oleh Dinas PUPR Papua Barat, turut meramaikan even tersebut, tak kalah menarik Partai Eksebisi antara Tim PUPR Papua Barat langsung dipimpin oleh Plt. Kadis PUPR Yohanis Momot, ST.MT vs Tim IKALJATIM yang diperkuat oleh Bapak PJ. Gubernur Papua Barat Komjen Pol (Purn) Paulus Waterpauw,M.Si dan pertandingan tersebut dimenangkan oleh Tim IKALJATIM. Yang menarik adalah, Bakat lama yang terpendam oleh seorang Yohanis Momot berjibaku dalam menghadapi mantan Atlit Tim Volly Jawa Timur Waterpauw yang adalah Penjabat Gubernur Papua Barat bersama Timnya cukup mendapat perlawanan serius, tergambar pada saat Yohanis Momot jatuh bangun membantu Timnya walupun kalah. Hadir pula Ketua Pengurus Provinsi (Pengprov) Persatuan Bola Volly Seluruh Indonesia (PBVSI) Papua Barat Mozes Rudy Timisela yang langsug ikut menyaksikan partai yang cukup seru tersebut, Rudi memberikan apresiasi kepada PJ Gubernur Papua Barat yang telah antusias mendorong pengembangan olahraga di Papua Barat dan juga apresiasi dan terima kasih kepada Bapak Plt. Kepala Dinas PUPR Papua Barat, yang juga sebagai Ketua Umum IKALJATIM Di Tanah Papua berserta seluruh jajaran Panitia yang telah mendukung terselenggaranya Turnamen Volly Indor dan Volly Pasir di dalam Rangka HUT RI ke 77 di Papua Barat.
Dia juga menyampaikan terima kasih kepada seluruh tim, pegiat Volly dan atlet Volly yang telah ikut serta dalam turnamen Volly, walaupun fasilitas dan sarana prasarana seadanya tetapi mereka telah berlaga dengan sportif membangkitkan iklim positif olahraga Volly di Papua Barat.
BERITA TERKAIT
Wamendagri dan Komisi II DPR RI Tinjau Lokasi Rencana Pembangunan Kantor Gubernur Papua Daya
Tahun 2023, Kementerian PUPR Perbaiki 1.212 Rumah Tak Layak Huni di Papua Barat
test berita
Plt.Kadis PUPR Papua Barat Yohanis Momot,ST.MT Menjadi Orator Ilmiah Pada Kuliah Umum Wisuda Sarjana Strata-1 Univeritas Muhammadiyah Sorong-Aston Hotel Sorong-17-12-2022
Tahun 2023 Dinas PUPR Papua Barat Tuntaskan Sejumlah Pekerjaan Besar
PUPR Papua Barat Menjawab